Adalah rindu
yang menggerakkan pucuk pinus
menggapai-gapai dalam nada tulus
"Wuuuss, wuuuss..."
Adalah rindu
yang membuat laut teruapkan
terbang dalam bentuk awan
turun kembali menetes pelan
"Tik, tik, tik..."
Adalah rindu
yang menyapu gundukan daun
melayang-layang bersama angin
mengejar kaki-kaki kecil, terinjak
"Kres, kres..."
Adalah rindu
yang kini ada di hatiku
Tidak ada komentar:
Posting Komentar